Bumbu masak tradisional hingga bumbu masakan modern ada di sini.

Selasa, 28 Juni 2016

Resep Iga Bakar Bumbu Kacang


Mencoba berbagai resep masakan adalah suatu hal yang biasa dilakukan oleh para bunda di rumah. Selain untuk menambah pengetahuan memasak tentu saja, sajian makan untuk keluarga pun menjadi lebih bervarian. Hal ini tentu saja bisa menyenangkan suami dan anak-anak karena mereka tidak akan bosan dengan menu makanan yang disajikan. Anda sebagai ibu rumah tangga tentu selalu ingin menyenangkan keluarga bukan? Nah kami akan berikan sebuah resep masakan dengan bumbu kacang yang tentu saja akan menggugah selera makan keluarga anda yaitu resep iga bakar bumbu kacang.

Resep Iga Bakar Bumbu Kacang

Bumbu kacang merupakan bumbu serbaguna yang kerap kali digunakan sebagai saus atau bumbu berbagai jenis masakan seperti gado-gado, pecel, ketoprak dan sebagainya. Lalu iga sendiri merupakan salah satu bagian daging yang paling banyak disukai dibandingkan dengan bagian lain karena dagingnya yang lumayan gurih dan empuk. Jadi, iga dengan bumbu kacang merupakan perpaduan yang sangat pas yang akan menghasilkan rasa gurih dan lezat di saat yang bersamaan. Anda tertarik untuk mencoba resep yang satu ini? Berikut resep iga bakar bumbu kacang untuk sajian spesial di meja makan keluarga. Sebelumnya, siapkan bahan-bahan berikut.

Bahan utama :
  • iga sapi ½ kg dipotong potong
  • air 2 ½ liter
  • minyak 3 sendok makan
  • kecap manis 4 sendok makan
Bahan saus kacang :
  • kacang tanah goreng 100 gram
  • kecap manis 2 sendok makan
  • air hangat 350 ml 
  • perasan jeruk lemon ½ sendok makan
Bahan 1 yang Dihaluskan :
  • bawang putih 2 siung digoreng
  • gula pasir 1 sendok teh
  • garam ½ sendok teh
  • cabai merah 4 buah, ambil bijinya dan goreng 
Bahan 2 yang Dihaluskan :
  • bawang putih 7 siung 
  • bawang merah 12 butir
  • garam 4 sendok teh
  • kemiri 6 butir
  • ketumbar 1 sendok makan 
  • kluwek 2 buah, dagingnya diambil dan direndam dalam air panas 
  • cengkeh 3 butir
  • pala bubuk ½ sendok teh
  • merica butiran 1 sendok teh

Cara Membuat Iga Bakar Bumbu Kacang

Pertama-tama dalam resep iga bakar bumbu kacang, buatlah saus kacangnya terlebih dahulu dengan menumbuk kasar kacang tanah lalu ditambah air panas, perasan jeruk lemon, kecap manis dan bumbu 1 kemudian aduk sampai rata. Setelah itu, bumbu 2 ditumis sampai harum lalu iga dimasukkan dan aduk sampai iga memiliki warna yang berubah. Kemudian kecilkan api dan masukkan kecap manis dan juga air. Masak selama kurang lebih sekitar 2 jam sampai daging iga terasa lebih empuk. Tambahkan lagi air jika masih dirasa kurang sampai daging iga benar-benar terasa empuk. Setelah itu, angkat dan tiriskan. Selanjutnya, iga yang telah empuk tersebut dibakar diatas kompor atau tempat pemanggangan sampai berubah warna menjadi kecokelatan. Selesai dibakar, siram iga bakar dengan saus kacang. Iga bakar bumbu kacang siap dihidangkan.
Baca juga : Bumbu Iga Bakar Nikmat
Nah itulah resep iga bakar bumbu kacang yang bisa anda coba di rumah untuk menambah pengetahuan memasak anda dan tentu saja memberikan rasa senang kepada keluarga lewat sajian spesial iga bakar bumbu kacang ini. Selamat mencoba


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Iga Bakar Bumbu Kacang

  • Bumbu Iga Bakar Lada Hitam Rempah-rempah merupakan bahan yang wajib dan harus ada dalam hal memasak. Tanpa bumbu rempah ini, tak akan ada sajian spesial menggugah selera yang bisa anda hasilkan d ...
  • Bumbu Ungkep Ayam Penyet Super Pedas Mungkin anda sudah tidak asing dengan makanan yang di penyet. Apalagi buat anak kos-kosan pasti sudah tidak asing lagi dengan makanan satu ini. Ada tempe penyet, tahu p ...
  • Bumbu Salad Buah Untuk sebagian orang banyak yang menyukai makan makanan yang menyehatkan dan mengandung banyak sekali vitamin. Salah satu makanan sehat yang biasanya banyak orang konsu ...
  • Bumbu Ungkep Ayam Membuat ungkep ayam tidaklah sulit, terutama bagi anda yang pemula dalam dapur kuliner. Oleh karena itu, tidaklah menjadi suatu tantangan tersendiri untuk membuatnya. A ...
  • Resep Pindang Ikan Patin Pedas Asli Pegagan Makanan yang satu ini sangat terkenal di Palembang. Selain itu pindang pun memiliki banyak varian di seluruh kota Palembang. Namun, jika anda melihatkan akan heran, seb ...