Bumbu masak tradisional hingga bumbu masakan modern ada di sini.

Senin, 08 Mei 2017

Resep Mie Goreng Telur Spesial


Resep Mie Goreng Telur Spesial - Ingin membuat mie goreng yang lebih spesial ? yuk kita buat mie goreng spesial dengan tambahan telur dan dengan tambahan udang goreng. Dijamin yummy deh rasanya. Mie goreng telur spesial ini banyak segali dicari dan digemari banyak orang. Selain cara pembuatannya yang simple mie goreng ini memiliki rasa yang nikmat.

Mie goreng ini sangat cocok disantap bersama dengan keluarga dan cocok juga dijadikan sebagai menu sarapan ataupun makan malam. Mie goreng ini memiliki banyak variasi dan sangat sayang sekali jika terlewatkan.

Kali ini saya akan membuat mie goreng telur yang lebih spesial akan rasanya. Anda sudah tidak sabar ingin segera membuat mie goreng spesial ini, berikut saya berikan Resep Mie Goreng Telur Spesial Enak yang dapat anda coba di rumah.


Bahan – bahan yang digunakan untuk membuat mie goreng telur spesial :
  • Mie telur kering 1 bungkus, rendam mie dengan iar panas sampai mie mengembang dan tiriskan.
  • Daun bawang 1 batang, cincang
  • Daun seledri 3 batang, iris tipis
  • Telur ayam 1 butir
  • Kecap 50 cc, manis / asin pilih dengan selera anda
  • Daun sawi 1 lembar, potong 

Bahan bumbu mie goreng telur yang harus dihaluskan :
  • Bawang merah 4 buah
  • Bawang putih dan kemiri 3 siung
  • Merica utuh 13 butir
  • Garam 5 gram
  • Cabai masak 4 buah

Cara membuat mie goreng telur special :
  1. Pertama siapkan wajan penggorekan lalu tuangksn minyak goreng di atas wajan secukupnya.
  2. Tunggu minyak agar panas, kemudian tumis semua bumbu yang sudah anda haluskan tadi sampai tercium bau harum. Kemudian masukkan tekur, aduk – aduk hingga matang.
  3. Kemudian masukkan potongan sawi dan aduk – aduk kembali hingga layu.
  4. Lalu masukkan mie yang sudah anda rendam dengan air panas tadi bersam dengan daun bawang cincang dan seledri, tambahkan juga kecap aduk – aduk sampai tercampur rata. 
  5. Jika sudah mengeluarkan bau yang khas, kemudian angkat dan sajikan dipiring saji. Sebelum anda sajikan cicipi atau tes rasanya terlebih dahulu apakah sudah pas dengan selera anda atau belum. Jika belum jangan tanggung – tanggung untuk menambahkan bumbu agar rasanya lebih enak sesuai dengan selera anda
  6. Jika ingin mie goreng lebih nikmat, tambahkan telur mata sapi, udang goreng, acar mentimun serta beri taburan di atasnya dengan bawang goreng secukupnya.
  7. Mie goreng special sudah siap untuk disajikan dan dinikmati.

Hhmmm, hidangkan mie goreng telur special ini bersama dengan teh hangat dan lalapan agar rasa lebih nikmat dan lezat. Jika anda suka pedas beri tambahan merica dan cabai bubuk.
Baca juga : Resep Masakan yang Lainnya
Tunggu apa lagi segera coba Resep Mie Goreng Telur Spesial dan praktekan resep ini di rumah. Semoga resep yang saya berikan dapat bermanfaat untuk anda, selamat mencoba dan semoga berhasil.



Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Mie Goreng Telur Spesial