Bumbu masak tradisional hingga bumbu masakan modern ada di sini.

Minggu, 13 Maret 2016

Bumbu Nasi Goreng Jawa


Nasi goreng jawa memang memiliki cita rasa yang sangat khas, rasanya yang sangat lezat dan nikmat menjadi alasan tersendiri bagi sebagian besar masyarakat menggemarinya. Nasi goreng dengan bumbu nasi goreng jawa ini sebenarnya tak jauh berbeda cara membuatnya jika dibandingkan dengan nasi goreng lainnya, hanya saja bumbu yang digunakan sedikit berbeda. Nasi goreng bumbu khas jawa ini sangat enak dan lezat dan rasanya sangat bisa diterima lidah orang indonesia, bahkan tak jarang orang asing yang berkunjung ke indonesia pun juga menggemari nasi goreng jawa ini.

Bumbu Nasi Goreng Jawa

Nasi goreng dengan bumbu nasi goreng jawa ini bisa menjadi sajian spesial untuk momen-momen istimewa anda. Jika anda bingung untuk menentukan masakan apa yang pas pada waktu momen spesial bersama keluarga, seperti saat kumpul keluarga dan sebagainya, maka nasi goreng dengan bumbu khas dari jawa ini bisa menjadi solusi yang tepat bagi anda. Nah, jika anda penasaran ingin membuat nasi goreng bumbu khas jawa ini simak panduan singkat untuk membuat nasi goreng spesial dengan bumbu khas jawa berikut ini.

Cara Membuat Nasi Goreng Dengan Bumbu Nasi Goreng Jawa

Bahan yang dibutuhkan untuk resep nasi goreng jawa:
  • nasi dingin 500 gram
  • daging sapi rebus 200 gram (potong tipis)
  • udang 100 gram (kupas kulit)
  • minyak goreng 2 sendok makan
  • kecap manis 2 sendok makan
Bumbu yang dihaluskan:
  • bawang putih 3 siung
  • bawang merah 6 siung
  • terasi 1 sendok teh
  • cabai merah 4 buah
  • ketumbar 1 sendok teh
  • garam 1 sendok teh
  • gula pasir ½ sendok teh
Bahan pelengkap:
  • telur dadar dari 2 butir telur ayam
  • mentimun 2 buah (potong kecil-kecil)
  • bawang goreng secukupnya
  • kerupuk udang sesuai selera
Cara membuat nasi goreng dengan bumbu nasi goreng jawa ini sangat mudah, langkah pertama yang harus dilakukan saat mencoba membuat nasi goreng jawa adalah dengan menyiapkan semua bahan serta bumbu yang dibutuhkan. Selanjutnya tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai mengeluarkan bau sedap. Kemudian tambahkan air serta kecap manis, aduk sampai benar-benar rata. Lalu masukkan daging serta udang ke dalamnya, aduk sebentar. Kemudian masukkan nasi, aduk hingga sampai udang, nasi, udang dan daging benar-benar matang baru diangkat. Nasi goreng dengan bumbu khas jawa siap dihidangkan.
Baca juga : Bumbu Nasi Goreng Original
Nasi goreng dengan bumbu nasi goreng jawa ini merupakan salah satu menu kuliner yang sangat digemari oleh sebagian besar masyarakat di indonesia, bahkan banyak juga turis yang pernah berkunjung ke indonesia dan mencoba nasi goreng khas jawa ini juga ketagihan dengan menu kuliner yang satu ini. Demikian, semoga bisa bermanfaat.


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Bumbu Nasi Goreng Jawa