Bumbu masak tradisional hingga bumbu masakan modern ada di sini.

Senin, 16 Januari 2017

Resep Ayam KFC Kriuk Kriuk Renyah



Resep Ayam KFC Kriuk Kriuk Renyah - Pasti anda pernah mendengan nama KFC. Yaa KFC identik dengan ayam gorengnya yang memiliki tekstur kulit atau tepung yang renyah, besar krispi dan garing. Melihat ayam goreng KFC , siapa sih yang tidak penasaran dan ingin mengetahui bagaimana cara membuat ayam goreng serenyah itu ?

Yang terpenting dalam pembuatan ayam goreng ala KFC ini adalah tepungnya dan proses pembuatanya. Nah, dari pada anda penasaran yuk langsung saja kita intip cara pembuatan Resep Ayam KFC Kriuk Kriuk Renyah berikut ini.

Bahan – bahan untuk membuat resep ayam KFC :

  • Ayam 2 ekor, potong menjadi 8 bagian
  • Minyak goreng 2 sendok makan
  • Garam 1 sendok makan
  • Gula pasir 1 sendok makan
  • Putih telur 2 buah, untuk bahan pelengkap
  • Air jeruk nipis 1 sendok makan

Bumbu yang akan dihaluskan : 

  • Ketumbar 1 sendok teh, sangria
  • Jahe 1 cm
  • Cabai bubuk 3 sendok the
  • Merica 1 sendok teh
  • Bawang putih 2 siung
  • Kemiri 3 butir, sangria


Bahan untuk pelapis ayam :

  • Tepung terigu 200 gram
  • Soda kue 1 sendok teh
  • Ketumbar bubuk 1/8 sendok teh
  • Paha bubuk 1/8 trh
  • Gara, 1 sendok teh
  • Merica bubuk ½ sendok teh
  • Tepung maizena 20 gram
  • Tepung beras 20 gram
  • Cabai bubuk 1 sendok teh

Cara membuat resep ayam KFC :

  1. Pertama, lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Lalu tiriskan
  2. Kemudian panaskan minyak goreng dalm wajan dan tumis bumbu yang sudah anda haluskan tadi hingga tercium bau harum serta tambahkan garam dan gula. Aduk – aduk hingga bumbu ayam goreng matang
  3. Setelah itu, masukkan ayam sampai ayam berubah warna kecoklatan
  4. Lalu tutup wajan dan ungkep ayam hingga mengering dan tiriskan
  5. Untuk membuat tepung nya : campurkan tepung terigu, soda kue, ketumbar bubuk, tepung maizena, tepung beras, pala bubuk, garam, merica bubuk dan cabai bubuk aduk sampai tercampur  merata. Lalu sisishkankocok putih telur hingga berbusa
  6. Selanjutnya bersihkan bumbu – bumbu yang menempel pada yam
  7. Celupkan ayam ke dalam kocokan telur kemudian guling gulingakn pada tepung pelapis
  8. Ulangi terus proses ini sekali lagi atau sesuai dengan selera anda
  9. Simpan aym dalam lemari es selama kurang lebih 1 jam agar tepung pelapisnya dapt tercampur dengan sempurna
  10. Lalu panaskan minyak goreng yang banyak pada wajan di atas kompor dengan api yang besar
  11. Kemudian goreng hingga kuning keemasan. Jika sudah matang angkat dan tiriskan

Baca juga : Resep Masakan yang Lainnya
Demikian Resep Ayam KFC Kriuk Kriuk Renyah yang dapat saya berikan semoga bermanfaat, selamat mencoba.



Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Ayam KFC Kriuk Kriuk Renyah