Bumbu masak tradisional hingga bumbu masakan modern ada di sini.

Kamis, 11 Mei 2017

Resep Minuman Coklat Madu yang Nikmat


Resep Minuman Coklat Madu yang Nikmat - Coklat adalah makanan yang berasal dari cacao yang terkenal di seluruh dunia. Coklat ini dijadikan menu utama yang wajib dihidangkan disetiap acara – acara, baik tea party, garden party atau acara yang lainnya. 

Coklat memiliki cita rasa yang khas yaitu manis tak heran jika semua orang menyukai coklat karena setiap mereka mencobanya akan ketagihan dengan rasa manisnya. Coklat tidak hanya diolah menjadi sebuah makanan saja namun coklat juga dapat dijadikan minuman. Biasanya minuman coklat ini dijadikan salah satu daftar menu minuman yang ada di restoran. 

Bagi anda yang menikmat coklat, anda bisa membuat resep minuman dari coklat yang nikmat dengan tambahan madu yang tentunya baik untuk kesehatan tubuh.
Untuk anda yang tertarik dan sudah penasaran untuk membuatnya, berikut saya berikan Resep Minuman Coklat Madu yang Nikmat.


Bahan – bahan yang digunakan untuk membuat coklat madu yang nikmat :

  • Madu 100  cc
  • Milk cooking chocolate 200 gram, lelehkan
  • Gula pasir 100 gram
  • Whipping cream 200 cc
  • Kuning telur 2 buah
  • Purih telur 1 buah
  • Susu cair 150 cc
  • Gelatin 60 gram, larutkan dengan air panas
  • Air panas 80 cc, untuk melarutkan gelatin

Cara membuat minuman coklat madu yang nikmat:

  1. Langkah awal yang harus anda lakukan yaitu menyiapkan semua bahan – bahan yang akan dibutuhkan untuk membuat minuman coklat madu.
  2. Setelah semua bahan siap, maka anda dapat memulainnya dengan cara mengocok kuning telur dengan tambahan susu cair, gula putih. Kemudian sambil dimasak di atas api yang sedang. Aduk – aduklah hingga merata dan tunggu mendidih.
  3. Kemudian campurkan yang sudah anda lelehkan tadi, tambahkan juga madu dan juga whipping cream aduk hingga tercampur rata.
  4. Langkah selanjutnua, anda harus mengocok putih telur hingga berbuih atau kaku dan tuangkan kocokan telur tadi keadonan madu dan aduk rata kembali.
  5. Setelah bahan tercampur merata kemudian anda dapat menuangkan adonan ke dalam gelas dan nikmati menikmatinya.


Hmmm, minuman coklat madu sudah siap untuk dinikmati dan hidangkan minuman ini ketika masih hangat atau panas agar rasanya lebih nikmat. Hidangkan juga dengan tambahan kue atau gorengan saat anda menyajikannya. Minuman coklat oni juga cocok anda sajikan untuk keluarga tercinta anda. Pasti mereka akan suka dan bakal ketagihan untuk menikmatinya,  karena rasanya yang manis, dan lezat.
Baca juga : Resep Masakan yang Lainnya
Bagaimana mudah dan cepat kan cara pembuatan minuman coklat madu yang nikmat ini ? tunggu apa lagi segera coba Resep Minuman Coklat Madu yang Nikmat ini di rumah. 
Semoga resep minuman yang kami berikan ini dapat bermanfaat untuk anda dan semoga saat anda mencoba resep ini mendapatkan hasil yang memuaskan. Happy cooking he he he …




Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Minuman Coklat Madu yang Nikmat

  • Resep Membuat Es Teler Segar Resep Es Teler Segar - Panas – panas rasanya jika kita minum es, tapi pastikan tidak hanya es biasa agar mendapatkan sensasi segar yang lebih. Nah, jika anda ingin minu ...
  • Resep Minuman Dingin Es Kacang Merah Resep Minuman Dingin Es Kacang Merah  - kacang merah adalah salah satu kacang - kacangan yang paling enak selain kacang hijau. Kacang merah ini sudah menjadi bahan ...
  • Resep Es Krim Enak dan Sederhana Es Krim Sederhana – Es krim adalah makanan beku yang terbuat dari bahan utamanya susu yang digemari banyak orang. Banyak pendapat bahwa tidak baik jika anak – anak mema ...
  • Resep Es Pisang Hijau Khas MakasarEs pisang ijo sudah sangat terkenal dikalangan masyarakat , baik dari orang dewasa bahkan sampai anak – anak. Es pisang ijo ini terbuat dari bahan utama pisang yang dibu ...
  • Resep Es Krim Goreng Saus Strawberry Resep Es Krim Goreng Saus Strawberry - Pertama mendengan es krim goreng, pasti pikiran anda merasangan aneh “es krim bisa digoreng, apa tidak meleleh atau mencair? Pada ...